Sajadah Milik Nenek

“Karina! Bangun nak, sudah jam 4 sore, ayo mandi dan shalat Ashar dulu!” Mama membangunkanku.

“Hoamm… Mama aku masih ngantuk!” jawabku.

“Ayo Karina!” kata mama.

“Iya Maaa” kataku.

Aku lalu bangun dan mengambil handuk putihku. Aku segera mandi. Setelah itu aku memakai pakaian dan jilbab. Tak lupa aku berwudhu. Aku menyiapkan perlengkapan shalatku. Tapi ada yang kurang yaitu…

“Oh ya sajadah! Hmm.. sajadahku di mana ya, apa dicuci Mbak Anik ya, aku tanya saja sama Mbak Anik!” gumamku. Aku segera menghampiri Mbak Anik yang sedang mencuci.

“Mbak Anik, sajadahku dicuci Mbak ya?” tanyaku.

“Iya Karina, kamu mau shalat ya?” tanya Mbak Anik.

“Iya Mbak” jawabku.

“Ya sudah kamu pakai sajadah yang lain dulu ya!” kata Mbak Anik.

“Iya” jawabku.

Aku lalu mencari sajadah yang akan kupakai. “Oh gimana kalau aku pakai sajadah almarhum nenek saja!” gumamku.

Aku akan menceritakan sedikit tentang nenekku. Nenekku adalah orang yang baik dan penyayang. Dia selalu rajin shalat dan beliau selalu shalat dengan menggunakan sajadah kesayangannya yaitu sajadah berwarna coklat yang lebar. Nenek meninggal karena sakit keras, sebelum meninggal beliau menitipkan sajadah kesayangannya kepadaku.

Kembali lagi ke cerita. Aku mencari sajadah nenek yang kusimpan di lemari. Akhirnya ketemu juga, dan aku segera shalat Ashar.

“Assalamualaikum waroh matullah, Assalamualaikum waroh matullah”

Selesai shalat aku berdoa kepada Allah SWT. Aku selesai berdoa.

Tiba-tiba seluruh tubuhku terangkat ke atas. Dan anehnya aku terbang bersama sajadah nenek. Aku mengelilingi dunia dengan menaiki sajadah nenek. Setelah lama berkeliling aku tiba di sebuah taman yang indah. Di sana aku bertemu nenek yang sedang duduk di kursi taman.

“Nenek, apakah itu Nenek?” tanyaku.

Nenek tersenyum. “Iya Karina, ini Nenek” jawab beliau.

“Nenek! Aku ingin selalu bersama Nenek, ayo pulang ke rumah, Nenek!!!” ujarku sambil menangis dan memeluk nenek.

“Nenek tidak bisa pulang nak, Nenek hanya berpesan, kamu harus jadi anak yang baik dan pintar, jangan merepotkan Mama dan Papamu dan jaga Sarah adikmu, doakan Nenek dan rawatlah sajadah Nenek yang Nenek berikan kepadamu!” pesan nenek.

“Iya Nek, Karina tidak akan melupakan itu!” jawabku sambil menangis.

“Karina sekarang kamu harus pulang, Nenek juga harus pulang!” kata Nenek lembut.

“Iya Nek, jangan lupakan aku dan doakan aku juga ya Nek” aku memeluk erat nenek.

Tiba-tiba suasana taman berubah menjadi suasana kamarku.

“Kak Rina, Kak Karina sadar Kak, Kakak kenapa?” tanya seseorang.

Aku membuka mataku dan tanpa sadar tenyata dari tadi aku memeluk Sarah! Hahahaha… Oh ternyata tadi hanyalah mimpi. Aku ketiduran saat aku selesai shalat tadi.

“Kakak kenapa kok meluk Sarah dari tadi? Kakak sakit?” tanya Sarah.

“Eh, maaf Sarah enggak ada apa-apa kok!” kataku.

“Ayo makan Kak, aku mencari Kakak malahan Kakak tidur dan tiba-tiba memelukku sambil menangis” kata Sarah. Aku segera melipat mukena dan sajadahku.

Aku segera berlari menghampiri mama sambil menangis.

“Mama! Mama! Tadi aku mimpi Nenek Maa.. Aku kangen sama Nenek, hiks hiks hiks” kataku.

“Sudah jangan menangis Karina, kamu doakan Nenek saja!” kata mama.

Itulah ceritaku… lucu, karena aku malu karena memeluk Sarah tanpa sadar dan sedih karena aku kangen nenek.
                                                                   
Cerpen Karangan: Deshinta Maharani